cara menambah limit kredit shopee paylater  : Berotak

Cara Menambah Limit Shopee Paylater Terbaru 2023 pastinya banyak yang mencari di Google sekarang ini. Nah makanya admin kali ini mau bahas tutorial bagaimana menaikkan limit kredit Shopee Paylater. Apalagi Shopee termasuk salah satu marketplace terpopuler di Indonesia yang dipakai oleh orang Indonesia untuk belanja dan jualan produk. Hal yang menjadi ciri khas dari Shopee dan disukai penggunanya adalah memberikan gratis ongkos kirim kepada para penggunanya yang berbelanja di marketplace Shopee.

Selain itu, Shopee juga memberikan layanan bernama Shopee Paylater untuk memudahkan serta memberikan kenyamanan buat penggunanya dalam berbelanja. Shopee Paylater merupakan layanan kredit atau pinjaman dari Shopee untuk penggunanya yang terpilih. Adanya layanan ini sendiri bertujuan agar pengguna yang tidak punya kartu kredit masih bisa berbelanja di Shopee menggunakan sistem angsuran dengan bunga yang ringan.

Nah, sekarang ini banyak pengguna Shopee yang menggunakan layanan Shopee Paylater. Sayangnya banyak pengguna yang terkena batas limit Shopee Paylater, serta belanja melebihi limit Shopee Paylater dan ingin tahu cara menaikan limit Shopee Paylater. Pasti bertanya-tanya apakah tidak ada menu ajukan limit Shopee Paylater untuk menambah limit Shopee Paylater mungkin dari 0 menjadi 15 juta. Maka dari itu, berikut admin bagikan cara menambah kredit limit Shopee Paylater terbaru 2023.

[powerkit_toc title=”Daftar Isi” depth=”2″ min_count=”2″]

Persiapan Menambah Kredit Limit Shopee Paylater

Sebelum meminta pengajuan untuk menaikan limit Shopee Paylater, kamu harus melakukan persiapan berupa menyiapkan serta melengkapi syarat untuk menambah kredit limit Shopee Paylater. Berikut ini beberapa persyaratan yang perlu kamu siapkan untuk melakukan pengajuan menambah limit Shopee Paylater:

  • Foto KTP
  • Foto Selfie KTP
  • Informasi data diri seperti tempat tanggal lahir
  • Nomor Handphone darurat & nama kontak darurat yang bisa dihubungi bisa Istri, Ayah, Ibu ataupun Saudara
  • Nama Ibu kandung
  • Informasi pekerjaan / usaha yang kamu jalani
  • Informasi penghasilan bulanan
  • Status pernikahan: sudah menikah, belum menikah atau cerai
  • Alamat tempat tinggal
  • Tingkat pendidikan terakhir

Untuk syarat berupa foto KTP dan foto selfie KTP harus diupload, sedangkan syarat yang lainnya cukup diisi di formulir pengajuan menaikkan limit Shopee Paylater.

Cara Menambah Limit Kredit Shopee Paylater

Jika semua syarat untuk menambah limit Shopee Paylater telah disiapkan, selanjutnya kamu bisa langsung melakukan cara menambahkan kredit limit Shopee Paylater terbaru 2023 yang tutorialnya bisa kamu baca di bawah ini.

On Trending :  Aplikasi Jam Dennos, Solusi Praktis Untuk Manajemen Waktu Yang Efektif

Langkah-langkah cara menambahkan limit Shopee Paylater:

  1. Pertama, buka aplikasi Shopee di HP
  2. Pilih menu Saya di pojok kanan bawah
  3. Lalu pilih menu SPayLater atau Shopee PayLater
  4. Pilih menu Ajukan
  5. Tunggu beberapa saat hingga halaman formulir pengajuan muncul
  6. Kemudian isi Formulir Pengajuan Limit Shopee PayLater
  7. Upload foto KTP dan foto Selfie KTP juga
  8. Jika sudah, klik OK untuk konfirmasi pengajuan limit
  9. Tunggu hingga pihak Shopee menaikkan limit Shopee Paylater kamu
  10. Jika sudah naik akan mendapat notifikasi seperti ini “Selamat! Limit pinjaman SPayLater berhasil ditambahkan!
  11. Selesai

Cara Menambah Limit Kredit Shopee Paylater Otomatis

Buat kamu yang merasa ribet dengan langkah-langkah cara mengajukan kenaikan limit Shopee Paylater di atas, kamu bisa coba tips dan cara mendapatkan limit tambahan Shopee Paylater secara otomatis di bawah ini agar tidak perlu melakukan tutorial yang ada di atas.

Berikut tips cara menambah limit kredit Shopee Paylater secara otomatis:

  1. Bayarlah tagihan Shopee PayLater sebelum tanggal jatuh temponya atau tepat waktu agar meningkatkan posisi akun Shopee kamu.
  2. Seringlah melakukan transaksi belanja menggunakan fitur Shopee PayLater agar mendapat kesempatan dari Shopee berupa dinaikkannya limit Shopee Paylater kamu.
  3. Jangan sampai ada keterlambatan dalam pembayaran cicilan.
  4. Belanjalah dengan menggunakan Shopee PayLater dengan sistem cicilan minimal 3 bulan biar mendapat kesempatan upgrade limit lebih besar.

Kenapa Tidak Bisa Menambah Limit Shopee PayLater?

Biasanya disebabkan karena limit kredit ditangguhkan oleh pihak Shopee ataupun karena bermasalah. Bisa juga karena seringnya terlambat membayar tagihan Shopee PayLater ataupun jarang sekali berbelanja dengan Shopee jadi tidak bisa menaikkan limit kredit Shopee PayLater. Untuk mengatasinya, bisa coba hubungi Customer Service (CS) Shopee mengenai penanganan masalah limit kredit bermasalah ini serta masalah tidak ada ajuan limit Shopee PayLater alias tidak muncul menu pengajuan limit kredit.

FAQ

Apakah limit Shopee PayLater bisa naik?

Bisa, kamu bisa menaikkan limit Shopee Paylater dengan 2 cara yang bisa kamu lakukan. Pertama dengan mengajukannya secara manual dan yang kedua dengan cara membiarkan limit meningkat secara otomatis.

Kapan limit Shopee PayLater kembali normal?

Limit bisa kembali normal dalam waktu 30 hari kedepan dan sudah bisa digunakan lagi dengan cara kamu sering-sering berbelanja di Shopee. Khususnya berbelanja yang murah-murah.

Berapa limit tertinggi Shopee pinjam?

Limit tertinggi saldo Shopee PayLater adalah hingga Rp 15 juta. Itu bisa didapatkan jika kamu rajin membayar tagihan Shopee PayLater tepat waktu dan sering menggunakannya untuk berbelanja.

On Trending :  Bagaimana Membuat Aplikasi Tutorial Persediaan?

Bagaimana Cara Pengajuan Shopee PayLater?

Caranya dengan masuk ke menu SPayLater di aplikasi Shopee lalu, pilih Aktifkan Sekarang. Dan langkah selanjutnya bisa mengikuti tutorial di sini: Cara Mengaktifkan Shopee PayLater.

Akhir Kata

Itulah beberapa Cara Menambah Limit Kredit Shopee Paylater terbaru 2023 yang bisa kalian coba agar pengajuan kenaikan limit Shopee Paylater diterima oleh pihak Shopee.

Jika kamu ada kendala atau masalah terkait tutorial menaikan limit kredit Shopee Paylater di atas, bisa kamu tulis aja di kolom komentar bawah ya, terima kasih.

Sumber :